Tugas 9 - Pertemuan 13

Etika profesi (Etika profesi Project Manager)

Sumber: https://www.pelajaran.co.id/2019/11/pengertian-etika-profesi-fungsi-tujuan-prinsip-dan-contoh-etika-profesi-menurut-para-ahli.html

A.    Apa itu Etika

Etika adalah ilmu tentang apa yang baik dan yang buruk, tentang hak dan kewajiban moral. Kumpulan asas / nilai yang berkenaan dengan akhlak. Nilai mengenai yang benar dan salah yang dianut masyarakat.

 

B.     Tujuan Etika dalam IT

Sebagai dasar pijakan atau patokan yang harus ditaati dalam teknologi informasi untuk melakukan proses pengembangan, pemapanan dan juga untuk Menyusun instrument.

 

C.     Etika Teknologi Informasi dalam UU

Dikarenakan banyak pelanggaran yang terjadi, maka dibuatlah UU. UU yang mengatur tentang Teknologi Informasi ini diantaranya adalah :

·         UU HAKI (Undang-undang Hak Cipta) yang sudah disahkan dengan nomor 19 tahun 2002 yang diberlakukan mulai tanggal 29 Juli 2003 didalamnya diantaranya mengatur tentang hak cipta.

·         UU ITE (Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik) yang sudah disahkan dengan nomor 11 tahun 2008 yang didalamnya mengatur tentang:

1.      Pornografi di Internet

2.      Transaksi di Internet

3.      Etika pengguna Internet

 

D.    Etika dalam Profesi Project Manager

1.      Jujur dan berlaku adil serta bersikap amanah

2.      Saling menghormati antar umat beragama di dalam tim.

3.      Toleransi terhadap sifat ambiguitas.

4.      Toleransi terhadap ketidakpastian.

5.      Tegas dalam berbagai hal.

6.      Percaya diri.

7.      Selalu optimis dalam mencapai tujuan

8.      Terbuka terhadap rekan kerja.

9.      Memiiliki kemampuan dalam analisa dan tanggap terhadap masalah yang terjadi.

10.  Teliti, berhati-hati, penuh perhitungan dalam berpikir dan bertindak, serta tidak tergesa-gesa dan tidak ceroboh dalam melaksanakan pekerjaan.

11.  Mempunyai kemampuan analisis resiko yang baik.

12.  Mampu berkerjasama dan dapat menjalin hubungan baik dengan rekan-rekan kerja.

13.  Dapat menjaga kerahasian dari sebuah data dan informasi.

14.  Merencanakan, memberi arahan dan melaksanakan aktivitas manajemen proyek untuk suatu divisi / area.

15.  Memonitor progress terhadap jadwal dan anggaran proyek dengan membuat bar chart & critical path serta dan mengalokasikan atau membantu mengalokasi sumber daya sesuai dengan hasil proyek yang harus diselesaikan.  

16.  Memastikan bahwa instalasi sistem yang terdiri dari hardware komputer dan jaringan bersama dengan software sistem dan aplikasi.

17.  Membuat keutuhan sinergis yang memungkinkan bisnis untuk mendapatkan manfaat dari keuntungan yang dijanjikan tersebut.

18.  Project Manager membawa semua sumber daya yang diperlukan bersama-sama untuk komisi sistem baru dalam waktu singkat dan dengan biaya minimal bagi perusahaan.

19.  Taat / disiplin kepada setiap kebijakan yang di keluarkan organisasi.

20.  Harus mengambil keputusan dengan wewenang yang terbatas dari organisasi.

21.  Mengambil keputusan yang bukan yang terbaik bagi poyek tetapi terbaik buat Organisasi.

22.  Memberikan feedback dari hasil pekerjaan proyek jika diperlukan.

23.  Menyeimbangkan antara kepentingan anggota tim, kepentingan tim, dan kepentingan proyek.

Sumber: http://queegesthynking.blogspot.com/2014/05/etika-profesi.html

 

Komentar