Tugas 9 - Pertemuan 13

wireframe saya

 Di tugas kuliah kali ini, saya ditugaskan untuk membuat wireframe berisikan desain ui untuk home, page dan post yang nantinya insyaAllah akan dibuat hingga prototype sebuah websitenya langsung. Nah disini saya akan menjelaskan wireframe yang saya buat.

Sebelum saya memasuki halaman home dll. Saya akan menjelaskan terlebih dahulu website apa yang saya buat. Saya membuat sebuah website berisikan tentang pentingnya menjaga sampah dengan mewujudkan sebuah perusahaan yang mana adanya interaksi antar pemerintah, masyarakat dan juga driver. Driver disini bertugaskan untuk mengantar sampah masyarakat ke lokasi tps melalui sebuah aplikasi. Dalam website ini difokuskan hanya ke pengantar dari sebuah perusahaan, tidak ada interaksi antar driver. Hanya sebuah postingan berita atau pemberitahuan yang akan saya jelaskan di bagian post.

Kita mulai membahas websitenya saja





1.       Home

Di awal layar akan menampilkan sebuah video atau gambar bergerak mengenai pentingnya mengingat pentingnya sampah. Juga akan menampilkan suasana seorang driver dan masyarakat mengantar sampah

Kemudian selanjutnya penjelasan atau pengertian website Buang Sampah , disampingnya dijelaskan fakta-fakta mengenai sampah

Setelah di scroll, kita akan menemui ajakan bermitra bagi driver

Dibawahnya ada prestasi yang telah diukir oleh sahabat perusahaan Buang Sampah . Kemudian dibawahnya ada tampilan mengenai about. Tentang suatu perusahaan itu sendiri

 



2.       Page “Lokasi TPS”

Disini akan ditampilkan sebuah peta dan inputan untuk “cari kota” yang diinginkan. Disaat kita telah memasukkan nama kota, maka peta secara otomatis akan menunjukkan jalan menuju ke lokasi TPS layaknya peta di google.

Kemudian dibawahnya kita juga diminta untuk memasukkan nama kota, yang nantinya akan diberikan info mengenai tps-tps yang tersedia di kota tersebut. Seperti nama tps, apakah buka atau tidak, jalan apa, dan info penting lainnya

 



3.       Post “Berita&Pemberitahuan”

Disini akan  ditampilkan sebuah artikel yang mana artikel tersebut didapat langsung atau diwawancari langsung oleh pihak TPS nya. Disana juga disediakan komentar yang harapannya sebagai gambaran atau opini dari masyarakat. “Berita&Pemberitahuan” sendiri didapatkan dari sidebar sebelah kanan, disana akan disediakan beberapa layanan salah satunya “Berita&Pemberitahuan”.

 

Harapannya website ini bisa bekerja sama dengan pemerintah, agar kita semakin berkomunikasi atau interaksi melalui pekerjaan-pekerjaan ini. Website ini dibuat berdasarkan pengalaman pribadi saya, keluarga saya awalnya membeli jasa antar sampah ke gak tau kemana. Tapi sekarang, dia bilang ada masalah karena tempat pembuangannya illegal, terus saya mikir kenapa pulak illegal? Berarti dia buangnya kemana emangnya. Karna tps disini dekat rumah, saya piker kesana dia buangnya. Tapi karna saya tidak tau apa apa yaudahlah. Karna itu saya mikir buat website dan aplikasi yang memperkerjakan tenaga kerja yang membutuhkan untuk menjadi pengemudi pengantar sampah, kemudian masyrakat terbantu akan kebingungannya buang sampah dimana, atau malas buang ke tps seperti saya sendiri. Kemudian harapan saya sebesar besarnya adalah kerja samanya dengan pemerintah. Agar kita tidak lost interact, demi negara kita yang dicintai.

 

Udah segitu saja, terima kasihh

Komentar