Tugas 9 - Pertemuan 13

Usability II



A.    Pengertian Usability
         Usability adalah tingkat kualitas dari sistem (perangkat lunak) yang mudah dipelajari, mudah digunakan dan mendorong pengguna untuk menggunakan sistem sebagai alat bantu positif dalam menyelesaikan tugas, hal ini berpengaruh besar terhadap user experience (UX).

B. Kenapa Usability Itu Penting
·         Memudahkan pengguna
·         Aplikasi mudah dipelajari
·         Aplikasi harus berjalan sesuai fungsinya
·         Berdampak Pada Faktor Kesuksesan
·         Menarik minat penggunanya

C. Alat Uji Usability
·         SUS (System Usability Scale)
SUS merupakan kuesioner yang sederhana dan paling dapat diandalkan.
·         QUIS (Questionnaire for User Interface Satisfaction)
·         CSUQ (Computer System Usability Questionnaire)
·         Words (adapted from Microsoft’s Product Reaction Cards)
·         DLL

D. Tujuan utama melakukan evaluasi adalah:
·            Melihat seberapa jauh sistem berfungsi mencakup kesesuaian penggunaan sistem terhadap harapan user pada tugas tertentu.
·            Melihat efek interface bagi pengguna mencakup aspek dari kemudahan sistem dipelajari, daya guna dan perilaku user.
·            Mengidentifikasi problem khusus yang terjadi pada sistem .

a.       Contoh Item SUS
·          Saya berpikir akan menggunakan aplikasi ini lagi.
·          Saya merasa aplikasi ini tidak layak untuk digunakan.
·          Saya merasa aplikasi ini membantu.
·          Saya membutuhkan bantuan dari orang lain atau teknisi dalam menggunakan aplikasi ini.
·          Saya merasa fitur-fitur sistem ini berjalan dengan semestinya.
·          Saya merasa ada banyak hal yang tidak konsisten (tidak serasi pada sistem ini).
·          Saya merasa orang lain akan memahami cara menggunakan aplikasi ini dengan cepat.
·          Saya merasa aplikasi ini membingungkan.
·          Saya merasa tidak ada hambatan dalam menggunakan sistem ini.
·          Saya perlu membiasakan diri terlebih dahulu sebelum menggunakan aplikasi ini.


b.       Aturan Perhitungan Skor SUS
1.      Setiap pertanyaan bernomor ganjil, skor setiap pertanyaan yang didapat dari skor pengguna akan dikurangi 1.
2.      Setiap pertanyaan bernomor genap, skor akhir didapat dari nilai 5 dikurangi skor pertanyaan yang didapat dari pengguna.
3.      Skor SUS didapat dari hasil penjumlahan skor setiap pertanyaan yang kemudian dikali 2,5.


c.        Tahapan Pengambilan Data SUS
1.      Prototype aplikasi harus selesai
2.      Cari pengguna (responden)
3.      Diberikan kuesioner (angket)
4.      Responden mengisi form data diri
5.      Responden mengerjakan tugas (task)
6.      Responden mengisi kuesioner SUS
7.      Wawancara (Opsi)

Salah satu metode pengambilan survey bisa diambil dari google form.
Google Form sendiri adalah inovasi dari Google Docs untuk membuat pertanyaan berupa kuisoner ataupun formulir pendaftaran sebuah acara secara online melalui Google.
Google form biasa digunakna untuk:
·          Form untuk mendapatkan informasi kontak
·          Form untuk menentukan waktu
·          Form untuk RSVP Acara
·          Form untuk undangan pesta, dll


Komentar